Tips Mengenal Parfum Asli (ORIGINAL) dan Jenisnya
Tips Mengenal Parfum Asli (ORIGINAL) dan Jenisnya1. Pertama perhatikan kemasan kardusnya.
Kardus harus disegel dengan plastik putih bening yang dipress menggunakan (bukan hair dryer). Tapi beberapa merek memang tidak menggunakan segel plastik ini seperti : CK Be, CK One, Boss Army, Benetton Tribu, Perry Ellis dll.
Sablon pada kardus terlihat halus (tidak kasar) dan ada nomor seri yang tercetak dibawah kardus yang harus sama dengan nomor seri yang ada dibagian bawah botol.
Parfum original ada 2 (dua) yang pertama produk original dan yang kedua Tester Original. Meski Tester Original, tetap harus terdapat kardus berwarna coklat / Putih yang tercantum tulisan “TESTER NOT FOR SALE” atau “DEMONSTRATION” di kardus dan di Botol, Parfum produk original dan parfum Tester Original tidak menggunakan pembungus kain bluru atau sejenisnya.
2. Kedua perhatikan kondisi botolnya.
Parfum asli (Original) tidak terlihat seperti bekas pakai. Misalnya : Tutup Spray longgar, ada goresan-goresan dan sebagianya.
Nomor seri dibagian bawah botol harus sama dengan nomor seri yang ada di kardus. Biasanya tercetak menggunakan printer dot matrix, atau engraved dan cetakan nomor nya rapih serta terbaca dengan jelas.
Ada sticker label di bawah botol yang berisi nomor seri, dan masih terbaca dengan jelas.
Mengenal Jenis-jenis Parfum Sesuai Dengan Kebutuhan
Mengenali Jenis Parfum sangat penting, karena sebelum memakai parfum kita bisa mengenali jenis parfum apa yang cocok untuk kita dan cocok pada saat kemana akan kita pakai.
Untuk memakai parfum terkadang orang hanya memakai jenis parfum tersebut tanpa batas dan kegunaan parfum itu sendiri. Padahal jenis-jenis parfum itu ada kegunaan dan pada saat kapan saja untuk dipakai.
Kalau menurut pengertian dari minyak wangi atau parfum itu sendiri adalah minyak hasil ekstraksi dari tumbuh-tumbuhan yang dipadukan dengan beberapa zat kimia serta air, yang diracik dan mengeluarkan wewangian,
Parfum sendiri terkadang sebagai salah satu pelengkap di meja rias kita, terlebih bagi seorang wanita. Tetapi zaman sekarang ini, tak hanya wanita saja, pria pun tak malu-malu lagi menggunakannya.
Jenis-Jenis Minyak Wangi terdiri dari tiga macam:
Eau de perfume: Parfum ini kandungan alkoholnya rendah dengan kadar essence yang paling tinggi diantara jenis parfum yang lain, tapi aromanya kuat dan dapat bertahan cukup lama. Cocok digunakan untuk pesta atau acara pada malam hari.
Eau de Toilette: Jenis ini kadar alkoholnya tinggi dengan kadar essence yang sesuai untuk aromanya yang ringan, tidak terlalu tanjam dan awet. Cocok untuk digunakan pada setiap kesempatan.
Eau de Cologne: Wewangian ini jenis wewangian yang ringan dan standar dengan kadar alkohol yang paling banyak diantara jenis parfum diatas. Jenis wewangian ini memiliki kadar essence yang rendah juga dan biasa digunakan setelah habis mandi untuk menyagarkan tubuh.
Setelah mengetahui jenis-jenis parfum diatas, maka kita sudah bisa memilih sesuai porsi dan kebutuhan pada saat kapan untuk memakai parfum tersebut. Namun untuk jenis parfum Eau de Toilette kita bisa menggunakannya kapan saja dan sangat cocok pada setiap kesempatan.
sumber: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=10615683
Posted by Unknown
on 3:58 AM.
Filed under
tips mengetahui
.
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0.
You can leave a response or trackback to this entry
Terima kasih infonya gan.
Lumayan buat nambah elmu.
Gema Parfum
Tips Memilih Parfum
--------------
wah, jadi lebih ngerti ketika sedang pilah pilih parfum original sekaligus membedakan mana parfum original dengan parfum kw atau refillan